Jumat, 03 Februari 2017

Mahasiswa Unisla Berguru ke BPS


LAMONGAN – Ratusan Mahasiswa dan Dosen Universitas Islam Lamongan (Unisla) mendapatkan pelajaran berharga saat mengikuti Kuliah Umum "Lokakarya Pemanfaatan Data Publikasi BPS (Badan Pusat Statistik), Kamis (15/12/2016). 

Sebab, dalam kuliah umum yang meliputi informasi, dokumen, dan arsip, di diprakarsai Lembaga Penelitian, Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (Litbang Pemas) Unisla bisa belajar langsung ke BPS Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

"Jika kita bisa menguasai data statistik, maka kita akan jadi dukun modern," kata Rektor Unisla, Bambang Eko Muldjono saat memberikan sambutan. 

Dihadapan 196 peserta yang didominasi oleh dosen dan mahasiswa, Bambang, menilai, kuliah umum ini, banyak memberikan manfaat kepada mahasiswa dan dosen dalam pengumpulan data. "Terimakasih atas kerjasama ini, karena hal ini sangat bermanfaat," ujarnya.

Di sisi lain, Kepala BPS Kabupaten Lamongan, Sri Kadarwati, memuji peserta kuliah umum. Ia menilai, peserta bisa pro-aktif sepanjang mendapat materi Kuliah umum yang meliputi informasi, dokumen, dan arsip ini.

"Harapan saya mahasiswa Unisla bisa belajar banyak mengenai data, banyak mengakses data dari berbagai sumber. Karena semakin banyak pengetahuan dan wawasan akan membuat penelitian mahasiswa lebih berkembang," tutur Sri.

Lebih jauh, Sri menjelaskan, bahwa BPS memiliki tugas untuk memberikan layanan, informasi mengenai data-data yang diperlukan oleh pemerintah, masyarakat umum, pengguna data, masyarakat sektor pendidikan dan perguruan tinggi, serta pengusaha. 

"Data yang disajikan oleh BPS merupakan data mikro. Sebab, data mikro disuguhkan sebagai perencanaan dan kebijakan (evaluasi, red)," ujar dia. 

Sri menambahkan, dalam pengumpulan data, BPS memiliki teknik pengumpulan dan penyajian data yang sesuai dengan SOP (Standar Operational Procedure). "BPS mengikuti aturan-aturan nasional, dalam menyajikan data publikasi dan saat menerbitkannya," ujarnya. 

Kegiatan yang berlangsung di Aula Gedung Utama ini, dilanjutkan dengan penandatangan kerjasama atau Memorandum of Understanding (MOU) antara Unisla dengan BPS.
Sumber : http://www.timesindonesia.co.id/read/138714/3/20161215/170432/mahasiswa-unisla-berguru-ke-bps/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar